TDK Wireless Charging Speaker – Pancarkan Suara Nyaring Sambil Isi Baterai Smartphone

Posted: 4 Oktober 2012 in Artikel
Di ajang IFA 2012 di Berlin, Jerman, yang telah usai tidak melulu menampilkan seputar smartphone dan tablet, namun juga perangkat teknologi lainnya. Seperti perusahaan asal Jepang, TDK, yang memamerkan speaker nirkabel besutannya dari lini “Life on Record”.

TDK memajang Wireless Charging Speaker baru yang dapat menyederhanakan proses streaming audio melalui smartphone pengguna. Selain mengeluarkan suara berkualitas tinggi melalui Bluetooth, speaker secara bersamaan dapat mengisi perangkat mobile yang diletakkan di atasnya melalui pad bermuatan induksi.

Perangkat tersebut memiliki empat speaker lengkap dengan subwoofer untuk memberikan sensasi garing, omnidirectional audio (tersebar), yang dapat disesuaikan dengan tombol-tombol bass dan treble. Suara dapat disalurkan secara baik melalui stereo jack 3.5mm atau via Bluetooth versi 2.1 plus AAC.

Wireless Charging Speaker menawarkan beberapa pilihan untuk pengisian perangkat mobile. Pengguna bisa menghubungkan perangkat dengan smartphone melalui USB port atau meletakkannya di atas pad. Pad sendiri bekerja baik dengan standar teknologi Qi. Speaker berbentuk kotak minimalis berwarna hitam, diklaim tahan air, dan mampu bertahan hingga 6 jam setelah diisi ulang.

Saat ini, harga eceran yang disarankan sebesar US$399,95 atau Rp3.720.000. TDK Life on Record Wireless Charging Speaker saat ini terdaftar di situs TDK, tetapi perusahaan belum mengungkapkan kapan dipasarkan.

Beri Komentar Disini